Bolu Kukus Pandan. Tabur keju-cokelat-cherry. |
Bahan:
1. Telur (2 bh)
2. Gula (8 sdm)
3. TBM (1 sdm)
4. Santan cair (1/2 cup)
5. Pisang (diblender, ini tambahan, soalnya suami saya suka banget ama pisang)
6. Perisa Pandan/ Air pandan asli (1/4 cup)
7. Tepung terigu (6 sdm/7 sdm)
8. Mentega (2 sdm dicairkan)
Cara Membuat
1. Masukkan telur, gula, TBM, dalam wadah, lalu mixer dengan kecepatan tinggi (4-5) sampai tercampur dan adonannya menjadi putih dan naik.
2. Lalu masukkan santan cair, mentega, dan pisang, mixer sebentar.
3. Turunkan kecepatan mixer menjadi 1, lalu masukkan tepung terigu perlahan-lahan dan perisa pandan. Matikan mixer. Kocok menggunakan sendok.
Catatan:
Ini ada beberapa hal yang saya catat, yang bisa menyebabkan bolu yang saya bikin bantet:
a. Jika telur berasal dari kulkas (dingin) --> telur didiamkan dulu sampai tidak dingin
b. Cairan mentega terlalu panas --> sebaiknya bahan yg pertama kali disiapkan adalah mentega, sehingga ketika mulai membuat adonan, cairan mentega tidak terlalu panas
c. Terlalu lama mengadon tepung terigu, kecepatan mixer diawal mengocok tidak tinggi, kecepatan mixer saat mencampur terigu terlalu tinggi--> untuk mengocok telur, TBM, gula sebaiknya menggunakan kec.tinggi, sedangkan ketika mengaduk terigu, gunakan kec.rendah, dan tidak terlalu lama.
Tampak samping, biar yakin kalo ini memang bolu kukus pandan, bukan cake cokelat, hehe... |
siiiip deh.... ena'eeeeeee....... yummy... yummyy.. huuuuu.... harus dicoba deh kayaknya...
BalasHapusjazakillahu khairan...:)
wajazaakillaahukhoyr, semoga berhasil, hehe...
BalasHapus